Tarik Pelanggan PDAM Tirta di Ogan Ilir Naik Menjadi 4.500/Kubik, Berikut Ini Rinciannya

REDAKSI SUMSEL

- Redaksi

Rabu, 15 Januari 2025 - 15:33 WIB

5052 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ogan Ilir – Baranewssumsel.onlene.com, Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Ogan, bakal melakukan penyesuaian tarif Air Minum yang akan diberlakukan mulai bulan Februari 2025.

Direktur Perumda Tirta Ogan, Nurdin menjelaskan, penyesuaian tarif ini sesuai dengan Surat Keputusan Bupati Ogan Ilir Nomor 1161/KEP/V/2024 tentang tarif air minum, biaya pemasangan baru, dan jasa lainnya.

“Tarif lama sebesar Rp 3.450 per kubik, mulai bulan depan naik menjadi Rp 4.500 per kubik,” jelasnya di hadapan awak media usai sosialisasi penyesuaian tarif di Kantor Perumda Tirta Ogan, Rabu, 15 Januari 2025.

Menurut Nurdin, penyesuaian tarif air minum ini dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan pelayanan kepada para pelanggan Perumda Tirta Ogan.

“Selama ini, biaya operasional yang harus kita keluarkan lebih besar daripada pendapatan Perumda Tirta Ogan,” sebutnya.

Dengan kenaikan sebesar 23 persen ini, Nurdin memastikan, pelayanan yang diberikan kepada pelanggan akan lebih baik lagi dari sebelumnya.

“Kami berharap para pelanggan dapat memahami adanya kenaikan tarif ini,” harapnya.

Sementara itu, Dewan Pengawas Perumda Tirta Ogan, Ruslan menegaskan, bahwa kenaikan tarif air minum ini terpaksa dilakukan pihaknya demi keberlangsungan Perumda Tirta Ogan sendiri

Perumda Tirta Ogan menyosialisasikan rencana penyesuaian tarif air minum dan biaya pemasangan baru. —

“Karena selama ini Perumda Tirta Ogan Ilir selalu merugi, terkadang mau beli peralatan saja kesulitan,” ungkapnya.

Ruslan juga menyadari, selama ini pihaknya selalu menerima keluhan dari para pelanggan terkait kualitas layanan Perumda Tirta Ogan.

“Kami tidak bisa berbuat banyak, karena pendapatan kita terkadang tidak bisa menutupi biaya operasional yang dikeluarkan,” katanya lagi.

Parahnya lagi, banyaknya tunggakan dari para pelanggan juga mempengaruhi pendapatan Perumda Tirta Ogan Ilir.

“Dari data yang kami punya, tunggakan pelanggan itu mencapai angka Rp 4 miliar per tahunnya,” tutupnya. Fc

Berita Terkait

Kapolres Damping Kunjungan Kompolnas Tinjau Kesiapan Operasi Ketupat 2025 di Polres Ogan Ilir
RM, Kabid Baru IKP, Dituding Ubah SK Kerjasama Tanpa Koordinasi, PPWI OI Laporkan ke Bupati
Segenap Keluarga Besar Kepala Desa Talang Tengah Laut Beserta Jajarannya Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446H-2025 M
Segenap Keluarga Besar UPTD Puskesmas Rantau Panjang Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H-2025 M
Kepala BPKAD Ogan Ilir Beserta Jajarannya Mengucapkan Selamat Hari Idulfitri 1446H-2025 M
Segenap Keluarga Besar PT SINERGI GULA NUSANTARA PABRIK GULA CINTA MANIS Ogan Ilir Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H-2025 M
Kepala SMAN 2 Rambang Kuang Beserta Jajarannya Mengucapkan Selamat Hari Idulfitri 1446H-2025 M
Pimpinan Beserta Jajarannya Bank Sumsel Babel Cabang Indralaya Ogan Ilir Mengucapkan Selamat Hari Idulfitri 1446H-2025 M

Berita Terkait

Rabu, 26 Maret 2025 - 09:53 WIB

Kapolres Damping Kunjungan Kompolnas Tinjau Kesiapan Operasi Ketupat 2025 di Polres Ogan Ilir

Rabu, 26 Maret 2025 - 09:32 WIB

RM, Kabid Baru IKP, Dituding Ubah SK Kerjasama Tanpa Koordinasi, PPWI OI Laporkan ke Bupati

Minggu, 23 Maret 2025 - 10:11 WIB

Segenap Keluarga Besar Kepala Desa Talang Tengah Laut Beserta Jajarannya Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446H-2025 M

Kamis, 20 Maret 2025 - 07:34 WIB

Segenap Keluarga Besar UPTD Puskesmas Rantau Panjang Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H-2025 M

Kamis, 20 Maret 2025 - 07:23 WIB

Kepala BPKAD Ogan Ilir Beserta Jajarannya Mengucapkan Selamat Hari Idulfitri 1446H-2025 M

Kamis, 20 Maret 2025 - 07:15 WIB

Kepala SMAN 2 Rambang Kuang Beserta Jajarannya Mengucapkan Selamat Hari Idulfitri 1446H-2025 M

Kamis, 20 Maret 2025 - 07:12 WIB

Pimpinan Beserta Jajarannya Bank Sumsel Babel Cabang Indralaya Ogan Ilir Mengucapkan Selamat Hari Idulfitri 1446H-2025 M

Kamis, 20 Maret 2025 - 04:40 WIB

Kepala SMAN 2 Tanjung Raja Beserta Jajarannya Mengucapkan Selamat Hari Idulfitri 1446H-2025

Berita Terbaru